Skip to main content

Balon Walikota Sungai Penuh Noviar Zen Daftarkan Diri Ke Hanura

Balon Walikota Sungai Penuh Noviar Zen Daftarkan Diri Ke Hanura
Balon Walikota Sungai Penuh Noviar Zen Daftarkan Diri Ke Hanura

Sungai Penuh - Puluhan tim dengan mengendarai sepeda motor temani Bakal Calon (Balon) Walikota Sungai Penuh Noviar Zen untuk daftarkan dirinya di HANURA, Jumat (03/05/2024).

Sesampainya di kantor DPC Hanura Sungai Penuh, Noviar Zen Disambut langsung Ketua DPC Hanura Dean Jerry Pramana dan jajaran pengurus DPC Hanura Sungai Penuh.

Turut hadir DPRD terpilih Dapil 3 Sungai Penuh, Barnis mendampingi Ketua DPC HANURA untuk menyambut kedatangan Noviar Zen.

“Sore ini dengan niat yang ikhlas, yang didampingi puluhan tim, kami datang ke Hanura dengan tujuan untuk menyerahkan formulir pendaftaran,” beber Noviar Zen

Lanjutnya, “Tentunya dengan hal ini, kami sangat berharap, mudah – mudahan dengan visi misi yang sama percepatan dan memajukan kota sungai penuh dapat berkolaborasi serta berhubungan baik di masa yang akan datang,” ungkapnya.

Ketua DPC Hanura Kota Sungai Penuh Dean Jerry Pramana dalam sambutannya menyampaikan, Kami selaku ketua DPC merasa sangat bangga dan terima kasih yang langsung hadir bacalon, dengan niat yang tulus dirinya datang sendiri. 

“Insya Alloh partai hanura akan sangat transparan dalam penjaringan bakal calon wali kota sungai penuh,”tutupnya. (Hps)

Facebook comments