Kerinci - Menyambut perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia pada 17 Agustus mendatang, anak-anak usia dini dan sekolah dasar antusias mengikuti berbagai lomba.
Sama halnya di SDN 46/III Siulak Deras Kec. Gunung Kerinci kabupaten Kerinci. Berbagai kegiatan unik dilakukan dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke-79 di Kabupaten Kerinci.
Salah satunya Drum Band,nLari Karung, serta lainnya yang menjadi lomba Favorit dari anak anak usia dini dan SD. Para siswa terlihat antusias mengikuti.
Selain itu, uniknya, peserta yang ikut dalam kegiatan ini diwajibkan Untuk menggunakan sarung. Hal itu sebagai simbol adat warga lokal Yang disebut dengan malippa, artinya bersarung.
Sementara Kepala Sekolah SD N 46 Siulak Deras Yenni Ningsih,S.Pdi ketika di hampiri di SD, pada Selasa (23/7/2024)mengatakan, kegiatan kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa semangat kemerdekaan bagi warga, khususnya para pelajar. (hps)
Facebook comments