Jambi - Pemerintah Kota Jambi pada malam pergantian tahun baru 2018, menggelar malam hiburan dan zikir bersama masyarakat Jambi di dua lokasi.
Dalam acara tersebut, kerjasama dengan Majelis Dzikir dan Maulid Qalbun Salim di halaman parkir Stadion Tri Lomba Juang (KONI), dihadiri ribuan jamaah dari berbagai majelis Taklim se-Kota Jambi.
Pemkot Jambi mendatangkan penceramah kondang dari Jakarta, Habib Muhammad bin Taufiq Syahab pimpinan Majelis Zikir dan Shalawat Al-Anwar Jakarta. Acara dimulai pembacaan Maulid Simtuddurar, dilanjutkan dengan zikir dan tausiah.
Walikota Fasha mengajak segenap masyarakat muslim untuk terus bersyukur atas nikmat yang telah diberikan sepanjang tahun 2017 lalu, sekaligus melakukan instrospeksi diri dengan hijrah menjadi insan yang lebih baik di tahun 2018.
"Hakikat pergantian tahun adalah hijrah, esensinya adalah muhasabah dan introspeksi diri untuk menjadi manusia yang lebih baik dari sebelumnya dan bermanfaat bagi manusia lainnya, oleh karenanya tabligh akbar dan zikir ini diharapkan menjadi salah satu media mencapai tujuan tersebut," ujarnya.
"Saya mengapresiasi kegiatan kegamaan dalam menyambut pergantiam tahun ini. Sudah 4 tahun selama kepemimpinan saya, agenda seperti ini rutin kita lakukan, dan tahun depan insyaAllah kegiatan ini akan dibuat lebih besar dari sebelumnya," kata Fasha.
Acara tersebut dihadiri Wakil Ketua Dewan Masjid Kota Jambi Dr. H. Maulana, MKM, Asisten Pemerintahan Sekda Kota Jambi H. Mukhlis A Muis, Kabag Kesra Hendi Sauky, Camat Pasar serta unsur Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan Pasar.
Sedangkan acara hiburan rakyat yang mendatangkan artis Ibukota itu juga dirangkai dengan peresmian Tugu Keris Siginjai icon baru kebanggan warga Kota Jambi. Juga dilakukan penyerahan apresiasi Anugerah Pesona Indonesia (API) 2017 kepada manajemen objek wisata Kampoeng Radja sebagai objek wisata terbersih se-Indonesia.
Pada panggung acara yang bertemakan Malam Gelar Seni Budaya Tanah Pilih Pusako Batuah itu, selain diisi hiburan juga dilakukan pembacaan doa bersama lintas agama yang kemudian diakhiri dengan selebrasi kembang api.
Warga Kota Jambi aktif turut serta dalam berbagai kegiatan pembangunan seperti Bangkit Berdaya, Kampung Bantar dan lainnya. Ini pertanda peduli dan rasa bangga menjadi warga Kota Jambi terus meningkat, yang itu juga disebabkan karena aktifitas pembangunan yang pesat dari tahun ke tahun," ujar Fasha.
Juga diresmikannya Tugu Keris Siginjai, di kawasan Pedesterian Jomblo itu, Fasha berharap kawasan favorit di Kota Jambi itu selain semakin memperkuat identitas daerah, juga akan menjadi menjadi pusat wisata utama dan hiburan di Kota Jambi.
Karena Tugu Keris Singinjai setinggi 28 meter dengan ormamen khas daerah dan atraksi air mancur serta permainan lampu hias yang menawan tersebut diyakini mampu menjadi daya tarik tersendiri. Fasha juga berharap masyarakat tidak hanya bangga dengan icon baru itu namun juga harus mampu menjaganya dengan baik.
Ditempat yang sama Ketua Lembaga Adat Melayu (LAM) Tanah Pilih Kota Jambi H. Azrai Albasyari menyampaikan apresiasinya atas peresmian Tugu Keris Siginjai tersebut. Menurut Ketua LAM Kota Jambi bergelar Datuk Setio Junjung Peseko itu, Tugu Keris Siginjai memang sudah lama dinanti oleh masyarakat kota Jambi.
"Sudah lama dinanti masyarakat Kota Jambi, sebab Keris Siginjai memiliki nilai sejarah bagi Kota Jambi. Kita harus bangga dengan pembangunan icon wisata kota Jambi terbaru ini. Keris ini menjadi sejarah bagi Jambi," ujar Azrai. (hms/Bn)
Facebook comments