Kerinci - Bupati Kerinci, Monadi, bersama Wakil Bupati, Murison, menghadiri sekaligus membuka secara resmi kegiatan Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Kerinci. Kegiatan ini berlangsung di Ruang Pola Lantai 2 Kantor Bupati Kerinci, Kamis (10/7/2025).
Bupati Monadi, saat diwawancarai media ini, menekankan pentingnya RPJMD sebagai arah kebijakan pembangunan daerah selama lima tahun ke depan.
“RPJMD ini menjadi roadmap kita dalam membangun Kerinci ke depan. Saya berharap pembahasan dalam Musrenbang ini benar-benar fokus pada penyelesaian permasalahan warga, serta mampu mengembangkan dan membangun Kerinci yang sejalan dengan visi dan misi daerah, juga arah pembangunan nasional,” tegas Monadi.
Bupati Monadi juga menambahkan bahwa kolaborasi antara seluruh elemen pemerintahan dan masyarakat sangat penting dalam merealisasikan program-program yang dirancang dalam RPJMD.
“RPJMD bukan hanya dokumen formal, tetapi acuan kerja kita semua. Untuk itu, saya mengajak seluruh perangkat daerah, stakeholder, dan masyarakat agar berkomitmen serta bersinergi dalam menjalankan rencana ini dengan semangat yang sama,” tambahnya.
Acara ini turut dihadiri oleh Pimpinan DPRD Kabupaten Kerinci, jajaran kepala OPD, para camat, serta pihak lainnya yang berperan penting dalam perencanaan pembangunan daerah. (hps)
Facebook comments