Sungai Penuh - Telah terjadi robohnya tiang Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV yang terhubung dengan Gardu Induk Sungai Penuh pada Sabtu dini hari, 17 Mei 2025, pukul 01.05 WIB.
Hal ini disebabkan oleh cuaca buruk dan berdampak pada sistem kelistrikan di sebagian wilayah Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh.
Gangguan ini menyebabkan pasokan listrik ke beberapa wilayah mengalami padam, termasuk sejumlah fasilitas publik dan perkantoran di Kota Sungai Penuh.
Petugas PLN segera melakukan upaya-upaya pemulihan dengan proses manuver jaringan dan pemasangan genset pada lokasi-lokasi penting dan kantor layanan publik. Pada Pukul 05.00 WIB Listrik telah menyala kembali di sebagian wilayah Kota Sungai Penuh, termasuk rumah dinas Wali Kota dan kantor pemerintahan kota.
Saat ini Tim dari ULP Sungai Penuh dalam perjalanan menuju pembangkit WSE/KMH untuk melakukan manuver jaringan guna menyuplai listrik ke wilayah Kecamatan Sanggaran Agung dan Tamiai.
PLN Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Jambi, sedang melakukan pengecekan lebih lanjut untuk menentukan penanganan terbaik, sehingga seluruh pasokan listrik dapat kembali pulih.
PLN juga telah melakukan koordinasi dengan Bupati dan Sekretaris Daerah Kabupaten Kerinci guna menyampaikan kondisi dan langkah-langkah penanganan yang sedang dilakukan.
Segenap tim PLN, baik dari distribusi maupun transmisi, terus bergerak cepat di lapangan untuk mempercepat proses penormalan.
PLN memohon doa dan dukungan dari seluruh masyarakat, serta menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang terjadi.(hps)
Facebook comments